Krakatau Steel Peduli Masyarakat

Krakatau Steel Peduli Masyarakat


Sejarah Singkat PT. Krakatau Steel

Krakatau Steel Peduli Masyarakat - Sekitar tahun 60-an, Presiden Soekarno mencanangkan Proyek Besi Baja Trikora yang merupakan fondasi untuk membangun industri nasional yang tangguh. Setelah sempat terhenti karena situasi politik dalam negeri, sepuluh tahun kemudian, proyek ini dilanjutkan kembali oleh Pemerintah Indonesia di bawah Presiden Suharto. Pada 31 Agustus 1970, berdirilah PT Krakatau Steel (Persero) dengan memanfaatkan berbagai fasilitas peninggalan Proyek Besi Baja Trikora, yakni pabrik kawat baja, pabrik baja tulangan dan pabrik baja profil. Pada 1977, Presiden Soeharto meresmikan mulai beroperasinya produsen baja terbesar di Indonesia.



Dalam kurun waktu kurang dari sepuluh tahun Krakatau Steel telah berkembang pesat yang dilihat dari penambahan berbagai fasilitas produksi seperti, Pabrik Besi Spons, Pabrik Billet Baja, Pabrik Batang Kawat, serta fasilitas infrastruktur berupa pusat pembangkit listrik, pusat penjernihan air, pelabuhan Cigading dan sistem telekomunikasi. PT Krakatau Steel (Persero) menjadi satu-satunya Perusahaan baja yang terpadu di Indonesia. Tidak hanya itu, sesuai dengan kebutuhan yang beragam akan baja maka Krakatau Steel selaku perusahaan yang bergerak di Industri Baja mengembangkan produksi berbagai jenis baja untuk memenuhi kebutuhan yang beragam tersebut, contoh jenis baja yang dikembangkan adalah baja lembaran panas, baja lembaran dingin dan batang kawat. Krakatau Steel sendiri memiliki kapasitas produksi baja kasar sebesar 2,45 juta ton per tahun. Krakatau Steel sendiri telah banyak menerapkan CSR yang baik, maka dari itu tidak heran bila Krakatau Steel peduli masyarakat. Produk-produk yang dihasilkan oleh Krakatau Steel kini tidak hanya diperuntukkan bagi kebutuhan dalam negeri saja melainkan juga untuk dipasarkan ke dunia internasional karena Krakatau Steel sendri telah mendapatkan berbagai macam sertifikat, antara lain sebagai berikut.

Sertifikat yang Diperoleh Krakatau Steel

  1. Sertifikat ASTM A252 (Tahun 1973)
  2. Sertifikat AWWA C200 (Tahun 1973)
  3. Sertifikat API 5L (Tahun 1977 untuk produksi pipa spiral)
  4. Sertifikat ISO 9001 (Tahun 1993)
  5. Sertifikat ISO 9001:2000 (Tahun 2003)
  6. Sertifikat ISO 14001 (Tahun 1997)

Kita semua masih teringat pada gejolak ekonomi tahun 2010 yang melanda berbagai negara Eropa, namun Indonesia juga dapat merasakan dampaknya meskipun secara tidak langsung dan juga Krakatau Steel peduli masyarakat. Akan tetapi, di tengah pergolakan ekonomi yang tidak pasti tersebut tercata PT. Krakatau Steel mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tanggal 10 November 2010. Pada 2011, PT Krakatau Steel (Persero) Tbk. membukukan pendapatan bersih sebesar US$ 2.032,85 juta dan laba bersih US$ 151,34 juta. Pada tahun 2011, Perseroan dan anak perusahaan dengan aset senilai US$ 2.398,08 juta memiliki 8.066 orang karyawan. 

Saat Kelahiran Serikat Karyawan Krakatau Steel (SKKS)


Pada tanggal 18 Mei 1999 diselenggarakan Rapat Umum Anggota (RUA). Pimpinan Sidang dalam RUA adalah Brahmono. RUA melahirkan organisasi bernama Serikat Karyawan Krakatau Steel (SKKS) dan Ketua Umum SKKS Pertama, Purwo Jatmiko. Munculnya figure Purwo Jatmiko sebagai Ketua Umum SKKS pertama, adalah keniscayaan zaman yang memang membutuhkan figur yang mampu mempersatukan semua elemen karyawan dalam suatu wadah yang solid dan merangkul semua stake holder yang ada. Dari hasil pemilihan Ketua Umum tersebut kemudian panitia RUA memberi mandat kepada Ketua Umum terpilih agar secepatnya membentuk susunan Organisasi dan Pengurus-pengurusnya. Tugas dari pengurus yang telah terbentuk adalah:

  1. Menyusun program kerja sesuai dengan bidang kerjanya.
  2. Mempresentasikan kepada pengurus yang lain untuk menyempurnakannya.
  3. Membahas lebih mendetail dan mengagendakan proses untuk melakukan negoisasi dengan pihak manajemen.
Krakatau Steel Peduli Masyarakat
Sumber: www.skksmedia.com
RUTP Pertama dibuka oleh Dirut Ir.Sutrisno didampingi oleh Ketua Umum SKKS periode pertama dan Direktur Personalia Ir. Sumantri

Primkokas

Sejarah singkat - PRIMKOKAS adalah kepanjangan Primer Koperasi Karyawan Krakatau Steel dicetuskan pada tanggal 21 Juli 1979 beralamat saat pertama di Jalan Santani Komplek perumahan PT.Krakatau Steel Kota Cilegon.

Deklarasi awal berdirinya PRIMKOKAS diantaranya adanya kesamaan tujuan khususnya karyawan PT Krakatau Steel dalam memenuhi kebutuhan-kebutuhannya. PRIMKOKAS secara resmi mendapat pengesahan Badan Hukum oleh Departemen Koperasi Republik Indonesia pada tanggal 26 Desember 1979 yang tertuang melalui Surat Keputusan Badan Hukum Nomor : 6987/BH/DK-10/6. 

Sampai saat ini PRIMKOKAS telah melakukan Revisi Anggaran Dasar sebanyak 3 (tiga) kali, hal ini sejalan dengan tingkat perkembangan PRIMKOKAS dari waktu kewaktu selalu bergerak dinamis sejalan dengan aspirasi anggota serta perkembangan global PRIMKOKAS. 

Kali ketiga perubahan Akta Pendirian PRIMKOKAS sesuai SK. Menteri Negara Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia Nomor : 06/PAD/KEP-518-Koptan/XI/2008 tentang Pengesahan Perubahan Anggaran Dasar PRIMKOKAS Badan Hukum Nomor: 6978/BH/PAD/Koptan/XI.4/XI/2008 tanggal 4 Nopember 2008. 

Perkembangan Primkokas - dari awal berdirinya sampai dengan saat ini tetap eksis dan mampu berkembang sejalan dengan perkembangan organisasi yang adaftif dan dinamis. Wujud perkembangan PRIMKOKAS telah mampu mengukir prestasi penghargaan yang patut disyukuri diantara beberapa prestasi yang telah diraih PRIMKOKAS dari awal berdiri sampai dengan saat ini diantaranya tahun 1991 PRIMKOKAS telah memperoleh antara lain :

  1. Sertifikat Klasifikasi pada klas A (sangat mantap) dengan nilai 98
  2. Memperoleh predikat sebagai Koperasi Fungsional Teladan Tingkat Nasional tanggal 12 Juli 1992
  3. Pada tahun 1995 sebagai Koperasi Perkotaan Jenis Konsumen Teladan Utama Tahun III Tingkat Nasional.
  4. Tahun 2006 PRIMKOKAS meraih Predikat SEHAT untuk Penilaian kesehatan Koperasi Simpan Pinjam berdasarkan Sertifikat Nomor : 518/05/Diskoptan/2006 

Krakatau Steel Peduli Masyarakat - Pendidikan

Krakatau Steel Peduli Masyarakat - Pendidikan

Krakatau Steel telah membantu sejumlah madrasah dan sekolah melalui program pendidikan, salah satunya adalah: Madrasah diniyah Awaliyah Al Khairiyah Kebonsari III, Cilegon. Harapannya, siswa siswi terlapangkan jalan kehidupan masa depan. “Pemberian beasiswa menjadi bagian dari pilar Pro Poor, yang langsung kita berikan ke penerima beasiswa,” terang Adriana Peris, Manager CSR Krakatau Steel. Meskipun ada surat rekomendasi dari pihak berwenang, Adriana memaparkan, agar beasiswa tepat sasaran, Krakatau Steel tidak menerima sembarang anak. “Tapi betul-betul ada keterangan dari kelurahan bahwa keluarganya kurang mampu ataupun memang anak yatim piatu.” Tetapi, tentu saja tetap mempertimbangkan prestasi calon penerima bea siswa. “Nilai rapor rata-rata tidak boleh kurang dari 6,5,” Adriana mengatakannya dengan mantap. 

Para siswa lokal calon penerima beasiswa misalnya, diseleksi Dinas Tenaga Kerja dan Dinas Pendidikan Kota Cilegon, sementara siswa luar Jawa dijaring Departemen Tenaga Kerja dan Transmigrasi. “Ada tes Kemampuan Umum dan psikotes,” terang Ruli tentang ujian yang ditempuhnya.

Program yang dirintis sejak 2009 ini diharap kan dapat menyiapkan sumberdaya manusia lo kal yang andal, terampil dan profesional. Tujuannya: tak lain agar siap bekerja di berbagai perusahaan dan menciptakan manusia mandiri yang mampu merintis usaha sendiri. “Ini Pro Job, kita menyiapkan sumberdaya manusia yang siap pakai untuk mengurangi jumlah pengangguran. Selain Vocational Training itu, kita juga bekerja sama dengan LP3I dan AMCCMA,” lanjut Adriana.

Krakatau Steel Peduli Masyarakat - Kesehatan


Program sosial yang dapat dinikmati siapapun ini tentu saja mesti koordinasi dengan berbagai instansi: Dinas Kesehatan, rumah sakit, puskesmas, Palang Merah Indonesia, kepala sekolah dan kepala desa. Dari kerja sama dengan para pihak itu terentang aneka derma kesehatan: khitanan massal, pengobatan gratis keliling, donor darah hingga pemeriksaan gigi anak-anak sekolah.

Hal itulah yang terus melecut PT Krakatau Steel membuktikan kepeduliannya terhadap peningkatan kesehatan masyarakat Cilegon. Niat baik itu terlihat pada saat PT Krakatau Steel dan Grup menggelar dua kegiatan sekaligus dengan membantu masyarakat untuk mendapatkan pemeriksaan kesehatan secara gratis.

Kegiatan itu adalah: Yankesling di Kelurahan Tegal Ratu, Kecamatan Ciwandan serta penyuluhan kesehatan Gigi bagi siswa-siswi SD Negeri Samangraya, Kecamatan Citangkil. Ratusan warga lingkungan Sambirangon, yang sebagian besar berusia lanjut, mengikuti Yankesling KS Grup.

Krakatau Steel Peduli Masyarakat - Lingkungan


Sepak terjang di dalam perusahaan itu, dibarengi dengan upaya menghijaukan Kota Cilegon dengan menanam ribuan pohon. Selain menjaga keseimbangan lingkungan dengan proses produksi, langkah ini juga mencegah kompleks industri tidak menjadi area polusi. Rindangnya tetumbuhan akan menciptakan paru-paru bagi Cilegon dan Banten yang berkontribusi bagi meredam pemanasan global. Ikhtiar itu akan menerbitkan harapan bagi Krakatau Steel mampu mewujudkan diri sebagai green industry. Dalam rangka mewujudkan perusahaan berwawasan lingkungan, Krakatau Steel menggalang banyak pihak dalam penanaman pohon di sekitar perusahaan.


Artikel Krakatau Steel Peduli Masyarakat ini dibuat sebagai persyaratan untuk mengikuti Kontes SEO Milad KS-SKKS 2016

Jangan lupa baca juga artikel Pilih nahwa untuk jasa travel dan rental mobil di malang. Selain itu, mungkin Anda tertarik dengan artikel Langit Hosting Web Hosting Murah. Nah, Ada juga nih yang menyelenggarakan kontes seo Krakatau Steel Peduli Masyarakat. Bil Anda orang yang ingin tinggal di apartemen maka Anda wajib membaca artikel Green Pramuka City Hunian Strategis dan Nyaman Di pusat Kota

0 comments:

Mohon untuk berkomentar yang sesuai dengan artikelnya, jangan taruh live link di artikel manapun di blog ini. Harus ada sumber atau beri link dari artikel yang kamu kopas dari blog ini bila ingin kopas